Breaking News

Sabtu, 23 April 2016

Menaklukkan Dunia dengan Mimpi


Mimpi?  apakah kamu punya mimpi? seberapa besar mimpimu? bedakah mimpimu denganku? apa gunanya bermimpi? cara buat mimpi jadi kenyataan? dan yang terakhir, "mimpi dapat menaklukkan dunia? ".

Semuanya jawaban ada disini santai aja....
Mimpi adalah pengalaman bawah sadar yang melibatkan penglihatan, pendengaran, pikiran, perasaan, atau indra lainnya dalam tidur, terutama saat tidur yang disertai gerakan mata yang cepat. tapi yang kita bahas bukan tentang mimpi ini melainkan sesuatu yang berhubungan tentang harapan, asa, cita-cita atau yang kita harapkan di masa depan.

Setiap orang pasti punya mimpi, kebanyakan orang memiliki mimpi yang baik untuk dirinya dan orang lain. Tapi tidak menutup kemungkinan ada juga yang memiliki mimpi yang buruk, tergantung setiap orang menanggapinya. Bahkan masing-masing orang punya mimpi yang berbeda-beda, dilihat dari besar kecilnya, esok mau jadi apa dan lainnya. 

Banyak orang yang berpikir bahwa mimpi merupakan khayalan atau angan-angan saja yang tumbuh di sebagian besar anak kecil yang menjurus pada masa depannya akan menjadi seperti apa. Atau dapat pula disebut hanyalah khayalan atau angan-angan kosong yang tidak berguna. Padahal tidak begitu, mimpi memiliki berbagai kegunaan seperti menuntun apa yang menjadi tujuan kita di masa depan. Tanpa adanya mimpi, kita bagai daun yang mengambang di samudera yang luas dan tergerus oleh ombak laut.

Memang mimpi dapat menjadi kenyataan, namun tanpa dengan adanya kemauan yang kuat dan melakukan aksi percuma saja mimpi kita. Itu malah dapat membuat hati menjadi sakit karena kegagalan mewujudkan mimpi kita dan melihat orang disekitar anda telah sukses.

Cara membuat mimpi jadi kenyataan :
1. Bermimpilah yang sebesar-besarnya
2. Jangan lupa berdoa pada Allah swt agar diberi kemudahan untuk mewujudkan cita-cita karena unsur inilah yang paling penting dari semua ini. Ingatlah bahwa Allah maha besar, tidak ada yang mustahil baginya.
3. Walaupun sudah berdoa, kita harus tetap berusaha mewujudkannya karena tanpa ada usaha, kemungkinan besar akan kegagalan. Ini adalah unsur terpenting kedua setelah berdoa.
4. Ikutilah mimpimu. Maksudnya, tekunlah dalam bidang yang menjurus pada mimpimu dan bersabarlah jika terdapat halangan.
5. Melakukan beberapa ibadah sunah seperti salat duha, puasa senin-kamis, puasa daud dan lain-lain.
6. Jika sudah menjadi kenyataan, jadilah orang yang bermanfaat bagi orang lain dan tetaplah berdoa pada Allah.




Banyak hal-hal menakjubkan berawal dari mimpi, seperti terciptanya bohlam lampu oleh Thomas Alfa Edison. Berawal dari sebuah mimpi besarnya yaitu dia ingin menerangi dunia yang bukan bersumber pada cahaya rembulan pada malam hari. Dan itu menjadi kenyataan, tanpa adanya usaha yang keras tidak akan terwujudnya sebuah mimpi. Tapi segala hal besar berasal dari sebuah mimpi..

Read more ...

Kamis, 21 April 2016

Percaya Kunci Segalanya ?



Ada sebagian orang yang berkata,"Percaya adalah kunci segalanya". Itu adalah perkataan seseorang yang optimis bahwa dengan adanya kepercayaan yang kuat akan mendatangkan keberhasilan atau kesuksesan. Dan ada pula yang berkata,"Jika percaya akan mendatangkan keberhasilan, aku akan hanya tidur dirumah dan akan percaya kelak aku akan sukses". Itu juga merupakan perkataan yang benar, jika kepercayaan tidak diiringi ambisi dan tindakan akan melahirkan angan-angan saja. Tetapi dengan adanya kepercayaan yang kuat akan melahirkan ambisi dan juga tindakan besar untuk mewujudkannya.

Dalam ajaran islam juga terdapat rukun iman yang berarti percaya, yaitu percaya akan adanya Allah, malaikat, kitab-kitab Allah, para rasul, hari akhir dan takdir. Tanpa adanya iman kita belum sempurna beragama islam karena semua rukun iman itu saling berhubungan. Dengan adanya iman yang kuat dapat lebih mendekatkan diri kita kepadaNya dan akhirnya akan membentuk pribadi yang baik.

Di era modern ini kepercayaan mengerjakan suatu hal yang besar bahkan sangat besar sudah banyak yang terwujud. Salah satunya adalah orang-orang yang ingin menguasai luar angkasa, dan ternyata itu sudah terlaksana. Sekarang, banyak orang-orang yang melakukan perjalanan ke luar angkasa. Berawal dari kepercayaan yang dapat dibilang konyol ( menguasai luar angkasa ). Tanpa kepercayaan dan ambisi yang kuat, manusia tidak akan dapat melakukan perjalanan ke luar angkasa, para ilmuwan tidak akan mempunyai keberanian, minat, dan ambisi untuk maju.

Kepercayaan akan hasil yang besar adalah kekuatan penggerak untuk kita melangkah lebih maju ke depan dalam menggapai cita-cita dan harapan. Semoga kita sebagai penerus bangsa, akan membawa Negara Kesatuan Republik Indonesia ini menjadi negara yang maju dan sejahtera :v  AAMIIN!!!



"Percayalah, benar-benar percaya kamu berhasil, maka kamu akan berhasil"
Read more ...
Designed By Published By Abi Template - Support Abi Themes